Skip to main content

Marinir USA Minta Pulang Saat Latihan Bersama TNI

BANYUWANGI--Sepuluh prajurit Marinir Amerika yang disebut United States Marine Corps (USMC) terpaksa harus dievakuasi akibat kelelahan saat menjalani latihan bertahan hidup di dalam hutan Selogiri, Banyuwangi, Jawa Timur, Selasa. Staf Dinas Penerangan (Dispen) Korps Marinir Lettu Mar Mardiono melaporkan sejak Senin (19/10) hingga Selasa (20/10), tercatat 10 prajurit Marinir Amerika yang tumbang dan tidak sanggup melanjutkan latihan survival akibat kelelahan dan tidak tahan dengan cuaca tropis.

"Misalnya, Ranus (26) yang berpangkat BFC dan kelahiran California, merupakan salah satu dari 10 Prajurit Marinir Amerika yang terpaksa harus dievakuasi tim medis dari Korps Marinir Indonesia," katanya, didampingi rekannya Serda Mar Kuwadi.

Latihan Survival itu diikuti 362 Marinir Amerika yang dipandu 16 pelatih, tiga interpreter (penerjemah), empat personel komunikasi, dan lima Prajurit Regu Pandu Tempur (Rupanpur) Korps Marinir TNI AL. Kegiatan survival ini merupakan bagian dari rangkaian Latihan bersama (latma) Marinir Amerika dan Indonesia yang bertajuk "Interoperability Field Training Exercise (IIP?FTX) .

Latma yang dikomandani Kolonel Marinir Nur Alamsyah itu dilakukan di empat tempat, yaitu di Pantai Banongan, Puslatpur Marinir Karangtekok, Kecamatan Banyu Putih, Situbondo, Pasewaran, dan hutan Selogiri Banyuwangi. Di Selogiri, 362 Prajurit Marinir Amerika yang menjelajahi hutan liar itu dibagi menjadi dua gelombang yang setiap gelombang dibagi menjadi lima tim dengan didampingi pelatih dan dokter dari Korps Marinir TNI AL.

Satu per satu tim diberangkatkan masuk ke dalam hutan, tetapi panitia sudah menyiapkan rintangngan dan jebakan ranjau yang dipasang sedemikian rupa sebagai tantangan, sehingga sesekali terdengar suara ranjau yang meledak dari balik rerimbunan hutan. Ledakan itu membuat para prajurit kalang kabut, namun mereka tetap saling berkoordinasi dalam satu komando dengan komandan regunya.
Sebelum menjalani perang di dalam hutan, para prajurit Marinir Amerika itu dibekali beberapa pengetahuan dan wawasan terkait cara bertahan hidup di dalam hutan. "Mereka juga kami ajari bagaimana cara makan tumbuh-tumbuhan di hutan, menghadapi hewan di antaranya ular dan beberapa jenis binatang buas," kata Kepala Tim (Katim) Survival Kapten Marinir M Machfud.

Pelatih lainnya, Pelda Marinir Mujiono mempraktikkan bagaimana cara yang benar dalam menjinakkan ular. Beberapa prajurit Marinir Amerika juga ada yang mencoba makan beberapa jenis tumbuhan liar. Dengan bekal logistik yang terbatas, seorang tentara memang dituntut bertahan hidup. Setiap gelombang Latihan Survival itu memakan waktu empat hari empat malam.

"Mereka menghadapi tantangan berat, meski mereka membawa perlengkapan tempur seperti senapan laras panjang M.16 A4, GPMG, senjata canggih lainnya yang dilengkapi dengan infra merah, peralatan komunikasi yang cukup canggih, dan alat digital petunjuk posisi di bumi (Global Positioning System/GPS)," katanya.
Sumber
Amerika boleh aja menang teknologinya tapi pengalaman tetap nomor 1 baru latihan aja udah gitu gimana kalau perang beneran ya???
Tapi tetep cinta damai ya jangan sampe perang perang kalau perang perangan sih gpp hehe...

Popular posts from this blog

Mengingatkan Keutamaan Hari Jum'at

Mengingatkan Keutamaan Hari Jum'at  Oleh: Ust. Badrul Tamam Al-Hamdulillah, segala puji bagi Allah, Rabb semesta alam. Shalawat dan salam semoga terlimpah kepada Rasulullah  Shallallahu 'Alaihi Wasallam , keluarga dan para sahabatnya. Allah Ta'ala berfirman, يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آَمَنُوا إِذَا نُودِيَ لِلصَّلَاةِ مِنْ يَوْمِ الْجُمُعَةِ فَاسْعَوْا إِلَى ذِكْرِ اللَّهِ وَذَرُوا الْبَيْعَ ذَلِكُمْ خَيْرٌ لَكُمْ إِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُونَ " Hai orang-orang yang beriman, apabila diseru untuk menunaikan sembahyang pada hari Jumat, maka bersegeralah kamu kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui. " (QS. Al-Jumu'ah: 9) Hari jumat adalah hari yang agung di sisi Allah Ta'ala. Allah telah mengistimewakan hari jumat bagi kaum muslimin dan menjadikannya sebagai hari raya perpekan untuk mereka. Pada hari itu, Allah mewajibkan shalat Jum'at dan khutbahnya. Memerintahkan kepad...

Cara Mengatasi Blog Yang Tidak Bisa Di Copas

Haiiii Semuaanyaa......!!!!! Lama Mimin ga ngepost lagi maklum lagi sibuk kuliah nyusun skripsi, Nah kali ini mimin akan ngasih tau bagaimana Cara Mengatasi Blog Yang Tidak Bisa di Copas nih. Mimin pernah nemuin masalah di Chrome atau Mozila di pengaturannya tidak ada Disable java Script dalam versi terbarunya....Naah mimin kasih tau nih cara Copas terbaru Versi Mimin hehe Pertama yang harus dilakukan adalah.. klik kanan di mana saja pastinya di blog yang tidak bisa di copas, bila blog itu tidak bisa di klik kanan cari menu blog tersebut dan klik kanan. setelah klik kanan cari Inspect  setelah klik ispect nanti muncul sebelah kanan kaya pengaturan gituh, coba cari titik berjajar tiga kebawah dekat close (x) dan klik bagian titik tiga berjejer ke bawah  tersebut. Nanti ada pilihan ..pilih saja setting kemudian centang disable javascript. Naah sekarang anda bisa mengcopas blog tersebut hehe... cukup sekian dari mimin semoga bermanfaat..:)

Cara Menggunakan Android untuk SSHTunnel

Okhey, everybody!!! I love you all..... Hari ini kita akan membahas bagaimana menyeting android untuk koneksi ke SSH Tunnel. Pertama-tama kita harus download file setup nya di disini: Stable Version Beta Version  (much faster, requires root) atau pake kode QR Untuk menggunakan seluruh fitur aplikasinya, kita harus me root duluof this application, (akses admin/akses rootnya) pada handphone atau tablet kita. Jalankan aplikasi SSHTunnel dan masukkan alamat server serta port yang akan kita sambungkan/koneksikan. Dibawahnya, masukkan VPNSecure username and password Scroll ke bawah ke tulisan Port Forwarding, dan centwang "Use socks  proxy ", pilih any local port, dan pilih " Global  proxy" untuk forward semua traffic via server kita. Sebagai alternatif, "Global Proxy" bisa tidak dicentang dan pilih aplikasi individual untuk menggunakan proxy dengan memilih pilihan "Individual proxy. Setelah kita pilih-pilih, sekarang ...